Hendy Dwi Prasetyo, Atlet Sepatu Roda Smanita

  • Share

Hendy Dwi Prasetyo, Atlet Sepatu Roda Smanita


Handy dengan tropy juara kebanggannya.

Saat meraih juara 1 pada Kejurnas Sepatu Roda Piala Walikota Malang ke II 2011.
Bagi sebagian kaum muda, aktifitas sepatu roda merupakan aktifitas yang mengasyikkan. Selain untuk mengisi waktu luang juga bisa mempererat persahabatan antar remaja. Tapi, bagi Hendy Dwi Prasetyo atau yang akrab dipanggil Handy, sepatu roda merupakan jalan hidup yang harus dilaluinya.
Sepatu roda bagi Handy, bukan sekedar penyaluran hobi ataupun olah raga rekreatif semata namun lebih dari itu, sepatu roda ini menjadi tumpuan dia untuk melangkah yang lebih baik kedepannya. “Saya sangat berharap dari olah raga yang satu ini untuk bisa mencapai cita-cita saya,” ujar cowok bertinggi badan 165 cm dan berkeinginan menjadi guru olah raga.
Kenapa memilih guru olah raga? “Selain senang juga terlihat enak gitu, karena bisa cepat akrab dengan murid-muridnya lagian sebagai ajang untuk membagi pengalaman saya sewaktu ikut berbagai kejuaraan sepatu roda. Dari sini saya sakan sangat berharap supaya murid-murid saya kelak bisa mencapai prestasi melebihi prestasi yang telah dicapai gurunya," harap Handy.
Awal mula keinginan Handy untuk bergelut di olah raga rekreatif sepatu roda ini bermula ketika teman-temannya bermain sepatu roda. Keinginan Handy yang saat itu masih sekolah di SMP menjadi terpacu dan ingin juga bermain di olah raga sepatu roda ini. Gayung bersambut, kedua orang tua Handy, bapak Kusmono dan ibu Sri Sulastri mendukung keinginan anaknya ini.
“Asalkan digeluti secara serius dan tidak malas-malasan, ini yang dinasehatkan orang tua saya tentang keinginan bersepatu roda ini. Karena orang tua mendukung, saya pun bergiat diri untuk menekuninya,” tutur Handy yang kala itu dibelikan seperangkat peralatan untuk sepatu roda sekaligus mendaftarkannya di klub sepatu roda Delta Inline Skate Sidoarjo.
Karena minat yang tinggi serta dukungan dari keluarga, karier sepatu roda Handy langsung melejit. Setidaknya ada lima kejurnas yang dia menangi sebagai juara 1, 2 dan 3 serta puluhan juara dari kejuaraan daerah baik tingkat kabupaten ataupun propinsi.
“Asalkan ada yang mendukung, saya akan ikuti semua kejuaraan sepatu roda yang ada,” kata Handy penuh semangat. Walau begitu, urusan sekolah masih yang nomor satu. Sekolah ini sangat menunjang gelar juara yang diraihnya saat mengikuti kejuaraan. “Sesemangat saya mengikuti kejuaraan tapi kalau sekolah tidak mengijinkan ya saya mending tidak ikut saja karena saya yakin phak sekolah sudah mempertimbangkan keikutsertaan saya dalam mengikuti kejuaraan,” aku Handy yang selalu mengkonsultasikan keikutsertaannya dalam berbabgai kejuaraan sepatu roda dengan guru pembimbing dan guru olah raga disekolahnya.
Tips Memilih Sepatu Roda
Handy sangat bersedih kalau ada orang yang keliru dalam memilih sepasang sepatu roda (inline skate). Anak-anak menginginkan inline skate tipe Speed 110 mm, pada kenyataannya mereka belum pernah meluncur sekalipun. Anak kecil meminta sepasang inline skate tipe hockey yang akan digunakan di skate park.
Berikut ini ada beberapa tips dari Handy untuk memilih inline skate :
  1. Tujuan membeli inline skate
Pertanyaan mendasar untuk seseorang yang hendak membeli sepasang inline skate adalah “Mau dipakai untuk apa?” atau “Tipe yang mau dipakai apa?”. Kebanyakan orang hanya tahu untuk membeli “Rollerblade atau Inline Skate”. Padahal pada kenyataannya sampai sekarang ini, telah banyak kebutuhan inline skate yang orang mengerti hanyalah untuk meluncur semata.
  1. Memahami kemampuan diri
Pertanyaan selanjutnya adalah “Apa anda sudah lancar bermain inline?”. Untuk tingkatan ini, dibagi menjadi beberapa kelompok yaitu, Newbie (baru, ingin memulai), Beginner (sudah memulai, sedang tahap belajar), Medium (sudah belajar banyak), Expert (sudah sangat belajar banyak, dan identik mencoba trik baru yang aneh), Pro (sudah terbiasa menggunakan dengan kondisi lapangan yang berbeda dan teknik yang beragam)
  1. Hasil yang diinginkan
Pertanyaan selanjutnya adalah “Apakah anda ingin meluncur setiap hari”? atau “Apakah anda ingin menjadi yang terbaik?” Jika ya, jalani proses pembelajaran secara rutin. dapatkan pelajaran dari media-media seperti internet, buku, dvd/vcd atau langsung menanyakan kepada kerabat/guru dengan langsung mempraktekkannya.
  1. Menyiapkan anggaran yang dibutuhkan
Pertanyaan yang fatal, yaitu “Berapa budget yang anda miliki untuk membeli inline skate pilihan anda?”. Jika masih tergolong newbie, disarankan untuk mencoba terlebih dahulu milik teman atau membeli barang seken. Karena jika langsung membeli yang baru dengan harga cukup tinggi, ada kemungkinan akan sering jatuh yang mengakibatkan kerusakan. Ketika dirasa telah mahir dan lancar, pilih tipe yang anda sukai. Jika suka dengan hal yang menantang, silahkan mencoba aggressive dan urban inline skate.
  1. Mengetahui ukuran sepatu
Pertanyaan terakhir yaitu “Berapa ukuran sepatu anda?”. Utamakan langsung mencoba ketika hendak membeli inline skate dan nyamankah dengan kaki anda?. Hal ini dikarenakan ada sebagian orang yang nyaman ketika memakai ukuran yang pas dan ada juga yang memilih ukuran +1, +1,5 dari ukuran yang sering dipakai.
Handy juga menambahkan tentang tempat akan bermain/meluncur ini terutama bagi newbie, asal membeli inline dan langsung meluncur seadanya tanpa mempedulikan kondisi inline nya. Jika anda sering outdoor, pilihlah inline dengan ban karet dan frame alumunium. Biasanya memang harganya cukup tinggi, namun demi kenyamanan kaki dan kekuatan inline saat meluncur hal ini disarankan. Terakhir gunakan Protective Gear mulai dari helm, sikut, lengan dan lutut. Hal ini dapat mencegah kemungkinan buruk yang dapat terjadi.
Keselamatan juga sangat diperhatikan dalam bersepatu roda, lanjut Handy. “Walau ini termasuk olah raga rekreatif tapi keselamatan selama beraktifitas juga sangat diperhatikan,” urai Handy. Bagi newbie, Handy juga mempunyai saran untuk merawat sepatu roda yakni selalu membersihkan bearings dari tanah dan basah setiap bulan tau setelah hujan-hujanan dengan pelumas, jemur liner/busa sepatu dan hindari jamur. Diusahakan jangan terlalu sering dicuci dan membiasakan in-line yang dimiliki menggunakan pewangi atau kamper. YUS

 

Biodata:
Nama lengkap             : Hendy Dwi Prasetyo
Nama panggilan          : Handy
Tempat/tanggal lahir   : Sidoarjo/27 Juni 1995
Kelas                           : XI IPS 2
Ayah                           : Kusmono
Ibu                               : Sri Sulastri
Anak ke 2 dari 2 bersaudara
Alamat rumah             : Dusun Kweni RT01 RW01 Anggaswangi
Klub                            : Delta Inline Skate Sidoarjo
Cita-cita                      : Guru Olah Raga

Data Prestasi:
No
Kejuaraan
Tahun
Juara
1
Kejuaraan sepatu roda antar club piala walikota Surabaya IV HUT kota Surabaya ke-715 Speed D putra 1000 m
2008
2
2
Kejurnas Sepatu Roda antar club piala bupati Sidoarjo VII HUT Sidoarjo  ke-150 kelompok umur D Speed 5000 m putra point to point
2009
1
3
Kejurnas Sepatu Roda antar club piala bupati Sidoarjo VII HUT Sidoarjo  ke-150 kelompok umur D Speed 5000 m putra eliminasi
2009
1
4
Kejurda Sepatu roda antar klub piala walikota Surabaya Speed E putra sprint 1000 m
2010
3
5
Kejurda Sepatu roda antar klub piala walikota Surabaya Speed E putra 10000 m
2010
3
6
Kejurnas sepatu roda piala bergilir Ibu Negara di Semarang Sprint 1000 m KU E putra
2010
2
7
Kejurnas sepatu roda piala bergilir Ibu Negara di Semarang PTP-eliminasi 10000 m KU E putra
2010
3
8
Kejuaraan terbuka sepatu roda antar klub seluruh Indonesia piala bupati Sidoarjo IX HUT Sidoarjo ke-152 point to point 10000 m KU E putra
2011
2
9
Kejuaraan terbuka sepatu roda antar klub seluruh Indonesia piala bupati Sidoarjo IX HUT Sidoarjo ke-152 Sprint 1000 m KU E putra
2011
1
10
Kejuaraan sepatu roda piala walikota Malang II HUT kota Malang ke-97 KU E 1000 m Speed putra
2011
1
11
Kejuaraan sepatu roda piala walikota Malang II HUT kota Malang ke-97 KU E 10000 m PTP Speed putra
2011
3

1 komentar: